Canting Batik
Canting adalah alat yang dipakai untuk memindahkan atau mengambil cairan yang khas digunakan untuk membuat batik tulis, kerajinan khas Indonesia. Canting tradisional untuk membatik adalah alat kecil yang terbuat dari tembaga dan bambu sebagai pegangannya. Canting dipakai untuk menuliskan pola batik dengan cairan malam. Canting pada umumnya terbuat dari bahan tembaga dengan gagang bambu, namun saat ini canting untuk membatik mulai digantikan dengan teflon.
Sebuah canting terdiri dari: 1. Nyamplung: tempat tampungan cairan malam, terbuat dari tembaga. 2. Cucuk: tergabung dengan nyamplung, adalah tempat keluarnya cairan malam panas saat menulis batik. 3. Gagang: pegangan canting, umumnya terbuat dari bambu atau kayu.
Canting Cap
Canting Cap adalah yaitu menjiplak motif yang terdapat pada cetakan ke kain,agar hasilnya lebih rata.namun , biasanya batik cetak lebih murah daripada batik tulis karena proses pembuatannya yang lebih mudah dan sederhana dibandingkan dengan batik tulis.
Pewarna dan Malam
Malam digunakan sebagai pemberi warna untuk motif batik. Dipanaskan dulu pada panci sampai mencair, kemudian dimasukkan pada canting batik tulis / cap. Pewarna tekstil digunakan pada saat proses pencelupan untuk memberi warna pada kain.
Kain Putih
Pada awal kemunculannya, kain yang digunakan sebagai bahan batik adalah kain hasil tenunan sendiri. Kain putih import baru dikenal sekitar abad ke-19. Jenis kain yang dapat digunakan pun beraneka ragam, dari jenis kain mori sampai jenis sutera. Ukuran pun tidak harus lebar, cukup dengan ukuran kecil.
Wajan dan Kompor
Wajan dan Kompor digunakan untuk memanaskan malam atau lilin yang akan digunakan untuk membatik
Alat Pendukung
Saringan untuk menyaring kotoran saat melelehkan lilin. Saringan ini boleh ada dan boleh juga tidak karna tidak terlalu berfungsi.
Gawangan untuk menyampirkan kain yang telah di lukis dengan menggunakan lilin supaya lilin yang sudah di torehkan ke kain tidak remuk/rusak dan juga untuk mempermudah saat proses mencanting.
Stik besi untuk menghilangkan tetesan lilin
Kenceng untuk tempat melorod kain batik.
Seterika untuk menghaluskan kain
Wajan cap (Loyang, serak kasar, serak halus, kain blaco kasar,kain blaco tipis) untuk mencairkan lilin batik cap.
Dingklik untuk duduk waktu membatik tentunya.
{ 1 komentar... Views All / Post Comment! }
Menarik ulasannya.
Numpang share ya.
Jual alat batik, silahkan kunjungi
http://bismaro.blogspot.co.id/2013/07/jual-peralatan-membatik-di-solo.html
Salam
Anita
0817 2853 328
Post a Comment